Pendiri Android Berhenti dari Google

Andy Rubin adalah seorang tokoh penting di balik lahirnya sistem operasi Android, ia memutuskan keluar dari Google untk mendirikan perusahaan sendiri. Demikian seperti dilansir Wall Street Journal.

“Saya mengharapkan yang terbaik untuk Andy pada kiprah selanjutnya,” tandas Larry Page, yang tak lain adalah CEO Google.

“Dengan Android dia telah menciptakan sesuatu yang sungguh luar biasa – dengan miliaran pengguna. Terima kasih.

Rubin yang pada akhir kariernya di Google dipercaya sebagai kepala divisi robot di perusahaan itu memutuskan untuk mendirikan perusahaan sendiri. Perusahaan yang didirikan Rubin akan menjadi incubator bagi startsup yang tertarik dalam mengembangkan teknologi dan Hardware.

Selepas ditinggal Rubin, Google melalui juru bicaranya mengatakan bahwa pihaknya tetap berkomitmen pada robotik dan akan terus berinvestasi di sektor ini. James Kuffner, seorang peneliti di Google akan menggantikan Rubin di divisi tersebut.

Sekedar informasi tambahan, Android awalnya merupakan perusahaan yang didirikan Rubin bersama beberapa orang temannya. Setelah diakuisisi Google pada bulan Agustus 2005, Android pun kini mengalami sukses besar dengan jumlah pengguna yang terus meningkat setiap tahunnya.